Kasus Pembunuhan Terungkap Berkat GPS
Fino Yurio Kristo - detikinet
Berita dari www.detik.com
http://jkt4.detikinet.com/read/2008/09/03/080349/999260/398/kasus-pembunuhan-terungkap-berkat-gps
Seperti halnya jutaan pengendara mobil lainnya di Amerika Serikat, Eric Hanson memakai unit GPS di mobil Chevrolet-nya sebagai pemandu jalan. Namun, tentu ia tak pernah berharap GPS itu bakal dijadikan barang bukti pengadilan ketika Hanson membunuh keluarganya sendiri.
Kejaksaan Chicago menganalisis data dari perangkat Garmin GPS yang dipakai Hanson untuk mengetahui di mana ia berada pada hari ayah dan saudaranya terbunuh. Lewat penelisikan lokasi lewat GPS tersebut, Hanson akhirnya terbukti bersalah sebagai pelaku pembunuhan dan kemudian dihukum mati.
Proses pengadilan tersebut hanyalah salah satu kasus di mana otoritas memakai perangkat GPS untuk menentukan keberadaan terdakwa saat kejadian berlangsung.
"Tidak ada keraguan. Sistem GPS ini berfungsi mengikuti perangkat teknologi lainnya yang punya informasi forensik," demikian kata Alan Brill, ahli komputer forensik FBI, yang dikutip detikINET dari Celluler News, Rabu (3/9/2008).
Pemanfaatan teknologi untuk mengetahui lokasi seseorang memang bukan barang baru, misalnya dengan menganalisis sinyal ponsel. Namun dengan makin jamaknya pemakaian sistem GPS di berbagai perangkat, polisi tampaknya punya senjata tambahan memerangi kejahatan.
0 komentar:
Post a Comment